Kristal Putih

IMAM S. ARIFIN

Dingin malam semakin mencekam
Tiada senyum yang dapat menghangatkan
Yang ada penyesalan di dalam tahanan
Aku Cuma menangis sendirian

Tapi kini akan kujalani
hingga dapat menghirup matahari
Walau harus berpisah dari anak istri
Kuterima semua harus aku terima

REFF

Kristal Kristal putih ini yang telah meracuni
Hingga aku jadi begini
Hidup terasa hampa tiada teman menyapa
Aku di penjara

Bukan cuma harta benda yang tlah habis semua
Tapi cinta yang aku punya
Kini mulai terbagi tak pernah datang lagi
Entah mengapa
Tuhan ampunilah aku, ingin pulang